Sesuai dengan Peraturan
Menteri Pendidikan Nasional dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 6 tahun
2018 tentang Penugasan Guru sebagai Kepala Sekolah pasal 12 ayat (1)
s.d. ayat (10) diantaranya diatur tentang Penilaian Kinerja Kepala Sekolah,
maka Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro, mengadakan PKKS secara serentak se
Kabupaten Bojonegoro yang dimulai tanggal 25 November sampai dengan 11 Desember
2021, sebagaimana surat Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro, Nomor
094/2199/412.201/2021 tanggal 15 November 2021 tentang Surat Perintah Tugas,
Tim Penilai Kinerja Kepala Sekolah jenjang SD Dinas Pendidikan Kabupaten
Bojonegoro.
Pada hari Senin, 29 November 2021 Tim PKKS dari
unsur Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro melakukan kegian Penilaian Kinerja
Kepala Sekolah di SD Negeri Sendangrejo, Saudara Lina Roesawati, S.Pd.
Tim penilai tersebut terdiri dari 3 orang, 1 dari Pejabat Dinas Pendidikan
dan 2 orang pengawas SD, yakni Kabid Dikdas Bapak Fathur Rohim,
M.Pd., dan pengawas oleh Bapak Ahmad
Muthayib, S.Pd., M.Pd., dan Bapak Drs. Masruhin.
Kegiatan tersebut dilakukan guna untuk menilai sejauh mana kinerja kepala
sekolah SD Negeri Sendangrejo selama satu tahun terakhir.
Hasil Penilaian Kinerja
Kepala Sekolah akan bermanfaat bagi kepala Dinas Pendidikan Kabupaten
Bojonegoro dalam menentukan promosi, penghargaan, mutasi dan pembinaan lebih
lanjut. Sedangkan bagi pengawas sekolah sendiri hasil penilaian kinerja kepala
sekolah dapat dijadikan dasar dalam menyusun program pengawasan khususnya dalam
membina kemampuan profesional kepala sekolah.
Penilaian kinerja kepala
sekolah yang dilaksanakan oleh pengawas sekolah bertujuan untuk :
Memperoleh data tentang pelaksanaan tugas pokok,
fungsi dan tanggung jawab kepala sekolah dalam melaksanakan fungsi-fungsi
manajerial dan supervisi/pengawasan pada sekolah yang dipimpinnya;
Memperoleh data hasil pelaksanaan tugas dan
tanggung jawabnya sebagai peminpin sekolah;
Menentukan kualitas kerja kepala sekolah sebagai
dasar dalam promosi dan penghargaan yang diberikan kepadanya;
Menentukan program peningkatan kemampuan
profesional kepala sekolah dalam konteks peningkatan mutu pendidikan pada
sekolah yang dipimpinnya;
Menentukan program umpan balik bagi peningkatan
dan pengembangan diri dan karyanya dalam konteks pengembangan karir dan
profesinya.
Penilaian Kinerja Kepala
Sekolah meliputi:
Pelaksanaan Tugas Pokok : Manajerial,
Pengembangan Kewirausahaan, dan Supervisi Guru dan Tenaga Kependidikan
Pelaksanaan Tugas Tambahan : Pelaksanaan
Pembelajaran dan Promosi Budaya
Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan :
Pengembangan Diri, Publikasi Ilmiah, dan Karya Inovatif
Kegiatan Penunjang
Penerapan Penilaian Kinerja
Kepala Sekolah (PKKS) tersebut dengan menerapkan metode observasi, studi dokumen, dan wawancara merupakan langkah
kegiatan terpadu untuk meningkatkan keyakinan terhadap keputusan ya atau tidak kepala sekolah memenuhi kriteria pengukuran sebagaimana yang
tertuang dalam instrumen.
Adapun 8 Standard
Nasional Pendidikan yang dinilai adalah:
1. Standard Kompetensi
Lulusan
2. Standard Isi
3. Standard Proses
4. Standard Penilaian
Pendidikan
5. Standard Pendidik dan
Tenaga Kependidikan
6. Standard Sarana dan
Prasarana
7. Standard Pengelolaan
Pendidikan
8. Standard Pembiayaan
Sistem Penilaian Kinerja
Kepala Sekolah (PKKS) tersebut dengan menerapkan pembobotan kriteria penilaian
sebagai berikut:
1. Penilaian oleh
Penilai atasan langsung 70%,
2. Penilaian oleh Guru
10% oleh,
3. Penilaian oleh Orang
Tua /Wali Murid 10 %, dan
4. Penilaian oleh siswa
10%
Maka penilaian ini
bersifat 360 derajat yakni dinilai langsung oleh pejabat penilai kemudian ke
bawah oleh warga sekolah dengan menghadirkan tiga unsur yakni, 3 orang tua atau
wali murid, 3 orang peserta didik, dan 3 orang guru sebagai penilaian kinerja
kepala sekolah oleh guru teman sejawat masing-masing sekolah atau karyawan SD
Negeri Sendangrejo untuk menilai Kepala Sekolah dengan cara mengisi angket
atau instrumen yang dibagikan kepada ketiga unsur penilai tersebut.
Hasil penilaian Penilaian
PKKS ini dikategorikan dalam tingkatan amat baik, baik, cukup, sedang atau kurang.
0 komentar:
Posting Komentar